Jamkrida Jakarta

Apa itu kredit konstruksi?

Kredit konstruksi adalah kredit yang diberikan oleh Penerima Jaminan (Bank Pelaksana) kepada Terjamin (dengan skala Mikro, Kecil dan Menengah) dalam rangka mendukung kelancaran berjalannya pembangunan proyek dan/atau pengadaan barang/jasa yang sumber dananya dibiayai berdasarkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dan/atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) serta BUMN/BUMD. 

Karakteristik Kredit Konstruksi:

Fungsi Penjaminan

Penjaminan berfungsi untuk menjamin kegiatan pengadaan barang dan jasa atau konstruksi yang didanai dari APBD dan APBM. Ini didasarkan pada Surat Keputusan Pemenang Lelang (SKPL) dan Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) di wilayah provinsi DKI Jakarta dan Jabodetabek.

Pemilik Proyek dan Sumber Pembayaran

Penjelasan: Pemilik proyek adalah instansi pemerintah, dan sumber pembayaran proyek adalah:
- Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)
- Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
- Pinjaman luar negeri Sumber pembayaran tersebut harus tercantum dalam Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA), Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran Daerah (DIPDA), atau dokumen anggaran lain yang setara dengan DIPA atau DIPDA.

Jangka Waktu Penjaminan

Jangka waktu penjaminan sesuai dengan jangka waktu yang tercantum dalam kontrak/perjanjian yang disetujui oleh bank pelaksana.

Penggunaan Dana

Penjaminan hanya digunakan untuk tambahan modal kerja yang diperlukan untuk pekerjaan konstruksi atau pengadaan barang/jasa, sesuai dengan tujuan yang tercantum dalam perjanjian kredit antara penerima jaminan (bank pelaksana) dengan terjamin.

Nilai Penjaminan

Nilai penjaminan tidak boleh melebihi nilai proyek yang tercantum dalam kontrak kerja yang dimiliki oleh terjamin.

Manfaat Penjaminan

Mengurangi Risiko Finansial

Dengan adanya penjaminan, risiko finansial bagi pihak yang memberikan pinjaman dapat diminimalkan.

Mendukung Pertumbuhan Usaha

Penjaminan membantu usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk mendapatkan modal yang diperlukan untuk berkembang, yang pada gilirannya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi

Menjadi Alat Perlindungan

Penjaminan berfungsi sebagai alat perlindungan untuk lender dan membantu memitigasi risiko default. Ini membantu menjaga kesehatan finansial lembaga keuangan

Bermitra dengan kami, tumbuhkan bisnis anda!

Berita Terbaru